SOPPENGTERKINI.COM - Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo H Amiruddin A dan Kabag organisasi Setda Wajo Muhammad Ilyas menghadiri rapat Validasi Evaluasi Jabatan (Evjab) di Ruang Rapat Samudra Pasai Lantai 5 Kementerian PAN RB, Jakarta, Senin 22/10/2018.
Kegiatan tersebut membahas terkait hasil evaluasi jabatan di lingkungan Pemerintah se-Sulawesi Selatan (Sulsel) sekaligus dilaksanakan Validasi dokumen Evjab yang pertama adalah Provinsi Sulawesi Selatan menyusul Kabupaten.
Menyusul Kabupaten/Kota lainnya dan sementara ini masih ada 3 kabupaten yang belum selesai dari 17 Kabupaten /Kota yang telah lebih awal dievaluasi, dimana Tahap pertama diikuti 17 dari 24 Kabupaten/Kota dan tahap kedua diikuti 13 Kabupaten/Kota termasuk Kabupaten Wajo.
Adapun tujuan pelaksanaan evaluasi jabatan yang ditetapkan oleh Kemenpan RB ini, akan menjadi dasar penyusunan revisi Peraturan Bupati Wajo tentang hasil nilai dan kelas jabatan lingkup pemerintah Kabupaten Wajo, yang selanjutnya menjadi dasar penyusunan revisi peraturan Bupati tentang Tunjangan perbaikan penghasilan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Wajo.
"Nilai jabatan menjadi penggali dalam penentuan jumlah Tunjangan Perbaikan Penghasilan yang akan diterima, ini menjadi salah satu rencana aksi daerah yang menjadi rekomedasi KPK yang rencananya diberlakukan Bulan Januari 2019," kata H Amiruddin A.(*)
Editor: Abhy