STQH Tingkat Kabupaten Soppeng yang Ke IV -->

Iklan Semua Halaman

STQH Tingkat Kabupaten Soppeng yang Ke IV

7 Maret 2023

SOPPENGTERKINI.COM--Seleksi Tiwatil Al Qur'an dan Hadist (STQH) Tingkat Kabupaten Soppeng yang Ke IV Tahun 2023
di Lapangan Sepak Bola Andi Balli (Depan Kantor Camat Citta),Senin malam, 06/03/2023


Andi Muhammad Rasyidi S.Sos Msi, Kepala Bagian Kesra Setda Kab. Soppeng dalam laporannya Pelaksanaan STQH ini dimaksudkan sebagai momen
syiar islam untuk mendorong Peningkatan pengetahuan, menumbuhkan rasa kecintaan kita
terhadap Al-Qur'an untuk dapat memahami sebagai pedoman hidup, penghayatan dan pengamalan Al-Qur'an di lingkungan keluarga, masyarakat dan bangsa kita pada umumnya.

"Pelaksanaan STQH ini bertujuan untuk mencari Qori" dan Qori'ah, Hafizh-Hafizah yang berkualitas yang nantinya akan mewakili Kabupaten Soppeng pada STQH Tingkat Propinsi yang Insya Allah akan dilaksanakan di Kab. Selayar pada pada tanggal 5-11 Mei 2023 dan mudah-mudahan juga dapat
mewakili di Tingkat Nasional,"katanya.

Seleksi Tilawatil Qur'an Tingkat Kabupaten Soppeng Tahun 2023 dilaksanakan pada tanggal 06 s/d 08 Maret 2023 dipusatkan di Kecamatan Citta dengan peserta yang  terdiri dari seluruh perwakilan Kecamatan
Se-Kabupaten Soppeng Sebanyak 127 Orang  dengan beberapa  Cabang yang akan diperlombakan sebanyak 4 cabang yang terdiri dari 20 golongan. 


Wakil Bupati Soppeng (Ir. H. Lutfi Halide MP)  membuka  Seleksi Tiwatil Al Qur'an dan Hadist. Menurutnya penyelenggaran STQH merupakan wujud keinginan kuat untuk membumikan ajaran Alqur'an serta menegakkan syiar islam, untuk
memperkokoh nilai-nilai agama dalam sendi-sendi kehidupan
masyarakat. Bagi Kaum muslim Alqur'an merupakan sumber petunjuk dan pedoman hidup yang aktual sepanjang masa,
bernilai-nilai luhur universal yang sejalan dengan fitrah manusia. (St)